Home » , , » Ujian Keterampilan Tidak Harus ke PTN Tujuan

Ujian Keterampilan Tidak Harus ke PTN Tujuan

Lari

JAKARTA - Dalam Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2014, para pelajar yang memilih jurusan seni dan olahraga harus mengikuti ujian keterampilan selain ujian tulis. Ujian keterampilan itu memiliki bobot yang cukup besar, yakni 60 persen.

"Pimpinan program studi (prodi) olahraga dan seni percaya, mereka yang punya bakat dan keterampilan akan lebih sukses belajar. Makanya tahun ini kami berikan bobot lebih besar. Jadi sayang kalau tidak ikut. Mereka akan kehilangan 60 persen nilai," papar Koordinator Sekretariat Pokja SBMPTN 2014 Bambang Hermanto selepas jumpa pers di Hotel Ambhara, Blok M, Jakarta Selatan.

Selain itu, lanjutnya, para pelajar yang memilih prodi seni dan olahraga memiliki keistimewaan untuk menempuh ujian di luar PTN pilihan. Mereka, kata Bambang, bisa memilih kampus terdekat sebagai lokasi ujian selama kampus tersebut memiliki prodi yang dimaksud.

"Misalnya ada pendaftar di Papua pilih Ilmu Keolahragaan di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Mereka tidak harus mengikuti ujian keterampilan di UNY tapi bisa di Universitas Negeri Papua (Unipa) yang juga terdapat jurusan tersebut. Demikian pula dengan ujian tulis. Sebaiknya dilaksanakan dalam lokasi yang sama karena jaraknya hanya satu hari," jelasnya.

Lantas, bagaimana dengan daerah yang tidak memiliki kampus olahraga atau seni? Bambang menyebut, dalam kondisi tersebut, calon mahasiswa bisa memilih universitas terdekat dari daerahnya.

"Di Purwokerto misalnya. Di sana kan tidak ada kampus yang berbasis olahraga dan seni, maka peserta bisa memilih mengikuti ujian di Yogyakarta, yakni UNY atau ke Bandung, yakni Institut Teknologi Bandung (ITB)," ungkap Bambang.

Meski berbeda lokasi, Bambang menjamin hasil yang diperoleh peserta akan sama. Sebab, mereka telah memiliki standar baku yang berlaku secara nasional untuk mengukur ujian keterampilan.

"Hasilnya akan sama di mana pun lokasi ujiannya. Tidak akan ada perbedaan karena sudah ada standarnya. Misalnya untuk lari. Sudah ada ukuran dan standar tersendiri untuk keterampilan lari," ujarnya.

Bambang menambahkan, para peserta yang ingin mengikuti ujian tulis dan keterampilan bukan di kampus tujuan harus menuliskan keterangan tersebut saat pendaftaran online. Dengan demikian, lanjutnya, pihak kampus bisa menyiapkan keperluan yang dibutuhkan.

"Mereka yang ingin melaksanakan ujian tulis dan keterampilan di luar kampus tujuan harus menuliskan keterangan tersebut saat mendaftar. Kami sudah memasukkan program tersebut untuk jurusan seni dan olahraga. Sehingga sistem akan memunculkan pilihan begitu peserta memilih prodi seni maupun olahraga," tutur Bambang.

0 komentar:

Posting Komentar